Tegarnews.site – Kabupaten-Bekasi-
Pemerintah kecamatan Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, menggelar acara serah terima jabatan (Sartijab) pada Selasa, 26 Maret 2024. Dalam acara tersebut, Maman Badruzaman resmi menggantikan Khaerul Hamid sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Camat Kedungwaringin.
Sebelumnya, Maman Badruzaman menjabat sebagai Kepala Bidang Pemuda pada Dinas Budaya Pemuda dan Olahraga (Disbudpora), namun kini telah dilantik menjadi Camat Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi, pada Selasa 26/03/2024.
Dalam kesempatan wawancara, Maman Badruzaman menyatakan komitmennya untuk membangun sinergi yang kuat dengan seluruh stakeholder dan forum komunikasi pimpinan kecamatan (forkopimcam), serta elemen masyarakat. Dia menegaskan pentingnya bersinergi dengan Muspika dan stakeholder lainnya untuk membangun kecamatan Kedungwaringin menjadi lebih baik dari sebelumnya.
Sebagai Camat yang baru dilantik, Maman Badruzaman berjanji akan memaksimalkan program-program yang ada di kecamatan, termasuk menjaga kondusifitas dan keamanan wilayah, terutama mengingat wilayahnya merupakan perbatasan antara Kabupaten Bekasi dengan Karawang.
Maman Badruzaman juga menyampaikan persiapannya untuk program terdekat, yakni jalur mudik lebaran 2024. Wilayahnya menjadi lintasan kendaraan, khususnya sepeda motor, untuk mudik ke kampung halaman. Oleh karena itu, pihaknya akan mempersiapkan posko mudik dan pos pengamanan mudik lebaran oleh pihak Kepolisian.
Dengan dukungan dari pemerintah kecamatan dan kerja sama dari berbagai pihak, Maman Badruzaman optimis dapat menjalankan tugasnya dengan baik demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Kedungwaringin, Kabupaten Bekasi.
( Husen )