Tegarnews.site – Karawang–
Abah Doyok bersama istrinya telah sukses membangun sebuah kafe sederhana yang cantik di tengah pesawahan Desa Cariumulya, Kecamatan Telagasari, Kabupaten Karawang. Kafe ini menawarkan suasana berbeda dari kafe Kekinian yang biasanya berada di pusat Kota atau pusat perbelanjaan, Minggu (19/5/2024).
“Keistimewaan kafe ini adalah kami membangun kafe ini di tengah sawah, tapi ga jauh juga dari perkampungan yang dikelilingi pohon seri yang rindang. Ini yang membuat para pengunjung betah berlama-lama. Memang sederhana, tapi kami sangat bangga,” ungkap Abah Doyok.
Salah satu pengunjung tetap, Tarsih, menyatakan, “Tempat ini cukup adem dan sejuk, makanya saya betah kalau sudah di sini. Pohon seri ini yang bikin saya betah, apalagi ada karaoke musik gratis sepuasnya. Menu juga cukup lumayan komplit, dari minuman dingin dan kopi panas sampai gorengan dan karedok nya yang mantap.” kata Tarsih.
Sambung Tarsih, Kafe yang dibangun di tengah sawah ini tidak hanya menawarkan pemandangan yang asli dan suasana yang tenang, tetapi juga menyajikan berbagai menu makanan dan minuman yang lengkap. Dengan adanya fasilitas karaoke gratis, kafe ini menjadi tempat yang nyaman untuk bersantai dan menikmati waktu bersama keluarga dan teman, sambungnya.
Kehadiran kafe sederhana di tengah sawah ini diharapkan dapat menjadi daya tarik baru bagi Desa Cariumulya dan sekitarnya, serta memberikan pengalaman unik bagi para pengunjung yang ingin menikmati suasana pedesaan yang autentik, tutup tarsih.
( Husen )