tegarnews.site Kota Medan Sumatera Utara
Mewujudkan Kota Medan yang tertib berlalu lintas yang baik dan benar,adalah upaya pencapaian Satuan Lalu-Lintas Kepolisian Resort Kota Besar Medan,salah satu diantaranya dengan mengurai para pengendara untuk disiplin pada saat berkendaraan.
Kompol Andik Purba S.H.,S.I.K Kasat Lantas Polrestabes Kota Medan bersama jajaran melaksanakan pengaturan dan penindakan ditempat bagi para pelanggar yang dapat menimbulkan kecelakaan dan dapat membahayakan orang lain beserta diri sendiri,Selasa 5/11/2024
Sejumlah pengguna kendaraan Roda 2 dan roda 4 masih ada yang tidak mematuhi berlalu lintas yang baik dan benar,tentu saja mengakibatkan kecelakaan dan merugikan diri sendiri dan orang lain,hal ini tentu akan menimbulkan keresahan bagi masyarakat.
Keresahan ini diungkapkan dari salah seorang warga kota Medan yang namanya tidak mau dipublikasikan.Ia menilai kesadaran pengguna kendaraan bermotor sangatlah minim sekali,hal ini bisa dilihat secara langsung pada saat polisi melakukan penindakan terhadap pelanggar yang tidak memakai helm beserta melanggar Marka jalan,masih sempat pengendara untuk memutar balik arah beserta melawan arus yang dapat menimbulkan kecelakaan.
Saya selaku warga sangatlah setuju beserta mendukung apa yang telah dilakukan oleh polisi terhadap para pelanggar lalu lintas.ini akan membuat efek jera bagi mereka yang tidak taat kepada peraturan yang berlaku,Tuturnya
Kepala Satlantas Polrestabes Kota Medan menyampaikan,apa yang kami lakukan bukan lah hal semata-mata sebagai himbauan,tetapi juga sebagai teguran kepada para pengguna kendaraan bermotor supaya menaati dan tidak lagi melanggar peraturan yang berlaku.Kami berupaya mengoptimalkan dan mewujudkan kota medan sebagai kota yang tertib berlalulintas.
Dari hasil pantauan awak media ini dilapangan,terlihat sejumlah pelanggaran yang ditindak oleh polisi,ada juga pengguna kendaraan bermotor untuk mencoba melarikan diri dengan berputar arah yang resikonya tanpa diluar dugaan bisa menimbulkan kecelakaan.
(Rls /Darmayanti )