Tegarnews.site – Kabupaten – Bekasi- Forum Komunikasi Wartawan Pebayuran (FORKAP) menggelar acara Halal Bihalal sebagai wujud perayaan Idul Fitri dan pembentukan struktur anggota yang bertujuan mempererat hubungan antar wartawan di wilayah ini.
Acara yang diadakan di kediaman Kobirrudin, Bendahara FORKAP, di Kampung Selang RT 02 RW 014, Desa Bantarjaya, Kecamatan Pebayuran ini, merupakan momentum penting bagi wartawan dari berbagai media lokal untuk berkumpul, berbagi pengalaman, dan meningkatkan kerjasama dalam meliput berita di Pebayuran. Senin 15/04/2024
Selain merayakan Idul Fitri, acara tersebut juga bertujuan untuk membentuk struktur anggota yang kuat, guna memfasilitasi kerjasama yang lebih baik dan pertukaran informasi yang lebih lancar di masa depan.
Ketua FORKAP, Suparman, menyampaikan bahwa acara ini adalah langkah awal yang bermakna dalam memperkuat solidaritas di antara anggota FORKAP dan dalam membangun komunitas jurnalis yang lebih kokoh dan berdaya tahan di wilayah ini.
“Kami sangat senang dapat mengadakan acara ini setiap tahun untuk merayakan momen penting Idul Fitri dan memperkuat jaringan kerja sama antar wartawan,” kata Suparman.
Acara Halal Bihalal ini juga menjadi kesempatan bagi anggota FORKAP untuk bertukar ide dan informasi terkini dalam industri jurnalistik serta menyamakan langkah dalam memberikan informasi yang berkualitas kepada masyarakat.
FORKAP mengundang seluruh wartawan, blogger, dan influencer di Pebayuran untuk bergabung dalam acara Halal Bihalal ini sebagai wujud solidaritas dan kerjasama dalam memberikan informasi yang berimbang dan bermutu bagi masyarakat.
( Husen )