Medan-Belawan, tegarnews.site
Dalam rangka menuju Indonesia Emas Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpinunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kota Medan Bersama PT. Musim Mas Reboisasi bibir pantai laut Belawan, Acara tersebut diselenggarakan di Lingkungan 4, Lorong Masjid, Kelurahan Bagan Deli, Kecamatan Medan Belawan, Provinsi Sumatera Utara kamis (18/7/2024).
Kegiatan reboisasi bibir pantai laut belawan ini guna untuk pelestarian alam dengan penanaman Mangrove sebanyak 7.000 batang pohon, ketua DPC HNSI kota Medan Rahman Gafiqi, SH menjelaskan, penanaman 7000 Pohon Mangrove ini bertemakan Reboisasi Bibir Pantai Menuju Indonesia Emas dan hutan Mangrove sebagai sumber penghidupan dan pengasilan para nelayan kecil khususnya nelayan yang mencari kepiting dan udang.
“kerja sama HNSI kota Medan ini bersama PT. Musim Mas dan Intansi terkait, penanaman 7000 batang pohon Mangrove banyak sekali manpaatnya bagi nelayan kecil dan sumber pengasilan penghidupan khususnya nelayan kecil yang mencari kepiting dan udang”, Jelas Rahman Gafiqi.
Lanjut Rahman, “Selain itu, hutan mangrove memiliki fungsi yang sangat besar bagi lingkungan hidup kita diantaranya sebagai tumbuhan yang mampu menahan arus air laut yang mengikis daratan pantai, pensupply oksigen serta mampu untuk menahan air laut agar tidak mengikis tanah di garis pantai, dan kedepannya hutan mangrove tersebut bisa jadi objek wisata bahari”, pungkas ketua HNSI kota Medan.
Selanjutnya GM PT Musim Mas T Kanna menegaskan, penanaman Mangrove ini sangat bermanfaat bagi para nelayan sekaligus sebagai warisan kepada anak cucu kita, hutan nan asri yang kaya sumber daya alam.
“Kami dari PT Musim Mas sangat bangga bisa berkerja sama dengan DPC HNSI kota Medan untuk melestarikam alam reboisasi bibir pantai belawan dengan kegiatan penanaman 7000 batang pohon Mangrove dan Saya mengapresiasi Kedepannya semoga terus bisa berlanjut kegiatan-kegiatan seperti ini”, Ucap T Kanna.
T Kanna menanbahkan PT Musim Mas sebagai perusahaan swasta yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit dan pengolahannya sangat peduli dangan lingkungan hidup.
“Selain itu, hutan Mangrove berfungsi untuk mencegah terjadinya abrasi sehingga keberadaannya sangat vital dalam menjaga dan mencegah Bumi dari dempak perubahan iklim, selain pemanasan global, Manfaat hutan mangrove yang lain seperti menjaga iklim dan cuaca, tempat wisata, sumber pakan ternak, mencegah abrasi kawasan pesisir, hingga pengembangan ilmu pengetahuan”, Sebut GM PT Musim Mas didampingi Manejer Humas PT Musim Mas Yuandi.
Acara tersebut turut berhadir, Ketua DPD HNSI Sumut Azlinda Nailufari Hutagalung SP,i dan Sekretaris DPD HNSI Sumut, Mewakili Lantamal l Belawan S Sinaga, Kasat Bimas Polres Pelabuhan Belawan Armansyah Siregar, Kapolsek Belawan AKP Ponijo, Ditpolair Poldasu, PSDKP Belawan Danggan SPi MH, dan Rifka Ade Shinta, Mewakili Kajari Belawan Iqbal, PT Pelindo, Perwakilan Pemko Medan, Perwakilan Camat Belawan Kasi kesos Darmaji Ilham, Lurah Bagan Deli Aulia Ahmad. (Yy)